Resep Kentang Crispy Bawang Putih

 

Resep Kentang Crispy – Resep kentang crispy bawang putih adalah paduan dua resep, yaitu cara agar kentang crispy dan resep kentang goreng bawang putih. Di mana camilan kentang ini sangat hemat budget dan mudah dibuat.

Kentang renyah juga tidak dibuat dengan digoreng, melainkan cara lain yang lebih sehat, yaitu dipanggang. Rasanya tetap crispy, garing dan gurih. Bahan yang agak mahal dari resep ini hanya keju untuk diparut saja. Jika kamu tidak menyukainnya dan ingin menghilangkan bagian tersebut silahkan. Berikut ini resep kentang crispy bawang putih yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan-bahan

  • Kentang
  • Keju
  • Bawang putih cincang atau bawang goreng tumbuk
  • Tepung roti dan tepung maizena
  • Cabai merah bubuk
  • Minyak zaitun atau minyak sayur

Cara Membuat Kentang Crispy Bawang Putih

Tahap pertama:


  1. Siapkan 3 buah kentang segar. Kupas kulitnya dan cuci hingga bersih. Agae kentang memiliki ukuran yang proporsional dan mudah matang. Potong kentang menjadi dua bagian, lalu potong lagi menjadi 4, dan masing-masing potongan dibelah lagi menjadi dua. Jadi, jumlah potongan setiap satu buah kentang adalah 8 bagian.
  2. Siapkan wadah anti panas atau yang tidak akan pecah saat terkena air panas. Masukkan potongan kentang pada wadah tersebut.
  3. Tuang air panas pada wadah yang berisi kentang hingga terendam semua. Jangan lupa untuk menambahkan 1 sdm garam, aduk sebentar. Lalu diamkan hingga 20 menit.

Tahap kedua:

  1. Jika waktu perendaman kentang dengan garam dan air panas telah selesai, buang airnya. Dan tiriskan kentang. Agar lebih kering, gunakan kertas tisu untuk mengeringkan kentang.
  2. Siapkan plastik bening dan masukkan semua potongan kentang kedalamnya.
  3. Masukkan 2 sdm minyak zaitun, kalau benar-benar tidak ada, kamu bisa menggunakan minyak goreng yang masih baru. Minyak dibutuhkan agar bahan-bahan selanjutnya yang ditambahkan dapat merekat dengan baik pada tiap potongan kentang.
  4. Ikat ujung plastik dan kocok agar minyak tercampur merata pada kentang
  5. Setelah itu parut 30-40gr keju, masukkan pada plastik juga. Tambahkan juga 2 sdm tepung maizena, 1 sdt cabai merah bubuk, 1 sdt bawang putih goreng yang sudah dihaluskan (bisa juga bawang putih cincang halus). Kocok lagi.
  6. Agar lebih mudah, kamu bisa menyiapkan semua bahan pada satu wadah dulu, baru kemudian dimasukkan ke dalam plastik dan dikocok
  7. Terakhir, tambahkan 40gr tepung roti ke dalam plastik dan kocok kembali.

Tahap ketiga


saat semua bumbu sudah menempel pada kentang, buka ikatan plastik dan keluarkan kentang satu persatu. Siapkan alat pemanggang, kamu bisa Menyusun potongan kentang pada wadah panggangan. Kali ini, kentang resep kentang crispy tidak digoreng melainkan dipanggang.

Masukkan wadah pada oven, panggang selama 40 menit kurang lebih dengan suhu 453 F (Fahrenheit). Angkat begitu warna kentang sudah menjadi coklat keemasan. Cobalah tusuk untuk mengetes apakah kentang benar-benar matang dan renyah.

Resep kentang crispy bawang putih goreng ini memberikan kemudahan untuk memasak. Kamu bisa menggunakan bawang putih goreng dari Nion nion agar mudah dihaluskan, atau tetap menggunakan bawang putih mentah cincang. Jadi gunakanlah bahan yang kamu sukai.

Kalau kamu mau buat resep masakan ini, kira-kira mau menggunaka bawang goreng atau mentah nih? Tulis di kolom komentar ya.

Semoga bermanfaat!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

0813-8838-3590 Nion Nion, Produsen Bawang Goreng Bandung

0813-8838-3590 (WA) | Jual Bawang Goreng Renyah Kepulauan Riau

Anti Meleyot! Begini Cara Membuat Kentang Goreng Yang Renyah