Resep Kol Gulung Isi Nasi


Nion nion – Sayuran adalah salah satu hidangan yang lebih banyak mendapat penolakan daripada bahan makanan lain. Hal ini karena banyak anak-anak bahkan dewasa tidak suka makan sayur. Belum diketahui apa penyebabnya, mungkinkah karena dianggap tak enak?

Dalam resep edisi kali ini, kita akan membuat keajaiban berbekal kol atau kubis, beras dan daging ayam. Bentuknya segitiga berwarna hijau, dengan rasa yang sangat enak. Dijamin kali ini keluarga dan anak-anak akan menyukai sayuran, kol.

Ini bisa jadi trik agar keluarga mau makan sayur. Nama hidangan kaku ini yaitu kol gulung isi nasi. Sangat mengenyangkan dan enak disantap untuk lauk atau sekedar camilan. Berikut lebih lengkap informasi cara membuatnya.

Cara Membuat Kol Gulung Isi Nasi

Pertama, menyiapkan gulungan kol:

  1. Siapkan 1 buah kol utuh, lalu buang bagian akarnya dengan menggunakan pisau. Kamu bisa membuat irisan berbentuk bulat agar mudah dilepas.
  2. Selanjutnya iris kol menjadi beberapa bagian dengan lebar masing-masing sekitar 3 inchi. Lalu potong bagian tengah kol hingga menjadi dua bagian.
  3. Kita tahu bahwa kol memiliki bagian daun yang keras (bagian dalam), dan yang sudah lunak. Kamu bisa menggunakan bagian luarnya. Jadi sisihkan saja bagian yang dalamnya.
  4. Panaskan air, lalu rebus semua kol yang sudah dipilah ke dalamnya. Rebus selama 4-5 menit agar kol tidak keras dan mudah dibentuk.
  5. Angkat kol dan tiriskan sejenak

Kedua, membuat isian untuk kol gulung. Caranya sebagai berikut:

  1. Siapkan wadah cekung. Masukkan 1 gelas bulgur (150gr) jika ada dan 1 gelas beras. Tambahkan juga daging ayam yang telah dicuci bersih dan dicincang halus ke dalamnya.
  2. Lalu masukkan pasta tomat dan pasta cabai, dan 3 buah bawang Bombay yang sudah dicincang halus. Jika kamu tidak menyukai bawang Bombay, bisa gunakan bawang goreng saja sebagian. Jangan lupa tambahkan sayuran hijau yang sudah dipotong halus seperti daun peterseli dan mint (opsional)
  3. Setelah itu masukkan bumbu, mulai dari 1 sdm garam, lada, lada hitam, dan bubuk cabai. Tambahkan juga 60 ml minyak zaitun (ganti minyak sayur jika tidak ada)
  4. Aduk rata semua bahan.

Ketiga, bentuk kol dan beri isian:

  1. Kol yang sudah direbus dan ditiriskan kemudian diambil tiap lembar untuk diberi isian.
  2. Ambil 1 sendok isian, lalu letakkan diatas kol. Gulung kol menyerupai segitiga. Kamu bisa membentuknya seperti gambar di bawah.
  3. Lakukkan hingga semua isian habis.
  4. Daun kol bagian tulangnya tidak kita gulung. Gunakan itu untuk alas saat akan dikukus. Simpan tulang kol di bagian paling bawah panci, lalu mulailah Menyusun kol gulung segitiga tadi di atasnya. Tidak perlu memberinya air, karena kita akan membuat kuah sausnya.

Cara membuat kuah saus kol gulung isi nasi

  1. Siapkah wadah cekung, tuang 60ml minyak zaitun. Lalu tambahkan 2 sdm mentega, 1 sdt garam, 1 sdm pasta cabai dan 1sdm pasta cabai.
  2. Panaskan dengan api hingga mentega mencair. Setelah itu masukkan 3.5 gelas air. Aduk rata, rebus sebentar lalu angkat.
  3. Masukkan kuah saus yang sudah dibuat ke dalam panci kol gulung. Lalu mulailah memasaknya selama kurang lebih 1 jam dengan api kecil agar isiannya matang.

Jangan lupa untuk sering mengeceknya khawatir air kuah meyusut dengan cepat sampai tidak tersisa. Jika dianggap sudah matang, angkat dan sajikan bersama taburan bawang goreng nion nion di atasnya. Selesai.

Kol gulung isi nasi dengan saus dan taburan bawang goreng sudah siap untuk dimakan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

0813-8838-3590 Nion Nion, Produsen Bawang Goreng Bandung

0813-8838-3590 (WA) | Jual Bawang Goreng Renyah Kepulauan Riau

Anti Meleyot! Begini Cara Membuat Kentang Goreng Yang Renyah